PAMEKASAN - Kopda Samsul Babinsa Koramil 0826-11 Batumarmar bersama Tim Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Pamekasan melaksanakan pembersihan material longsor di Dusun Oro Timur, Desa Bujur Timur, Kecamatan Batumarmar, Pamekasan, Rabu (29/03/2023).
Sebelumnya selasa sore hujan deras mengguyur wilayah tersebut yang mengakibatkan tanah longsor ke daerah pemukiman warga.
Baca juga:
KN Pulau Dana-323 Tiba di Darwin Australia
|
Kopda Samsul selaku Babinsa Desa Bujur Timur mengatakan bahwa kegiatan permbersihan dilaksanakan secara gotong-royong dengan warga sekitar.
"Dalam kegiatan pembersihan ini selain dari Tim Tagana juga dari masyarakat dan perangkat Desa Bujur Timur yang bekerja secara gotong-royong, " tutur Kopda Samsul.
"Dalam kejadian ini dua unit rumah warga milik bapak Kholil dan bu Mutmainnah mengalami rusak ringan, "lanjutnya.
"Sebagai Babinsa saya menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati terlebih apabila kondisi cuaca hujan karena daerah ini rawan longsor, "pungkasnya.
Sementara itu Danramil 0826-11 Batumarmar Kapten Arh Agus Santoso mengatakan bahwa, kegiatan karya bhakti sebagai wujud kepedulian Babinsa dalam mengatasi kesulitan masyarakat.
"Babinsa harus selalu hadir membantu kesulitan masyarakat, untuk itu Babinsa harus memonitor situasi di wilayah, terutama saat ini sering terjadi bencana yang diakibatkan oleh cuaca buruk, " terangnya.